Sunday, February 17, 2013

MANAJER KEUANGAN DAN STAF ADMINISTRASI KEPEGAWAIAN

AKATIGA – Pusat Analisis Sosial, adalah sebuah lembaga penelitian non-profit dan non-pemerintah. AKATIGA bekerja untuk mendorong perubahan bagi kelompok marjinal melalui penelitian, diseminasi dan advokasi. Dalam kegiatannya AKATIGA berhubungan erat dengan berbagai pihak termasuk diantaranya organisasi, kelompok masyarakat sipil, pemerintah dan lembaga donor.

Saat ini AKATIGA tengah membuka peluang bagi para kandidat potensial untuk menempati posisi manajer keuangan dan staf kepegawaian,
berikut rinciannya.

MANAJER KEUANGAN

Kualifikasi :
1. S-1 Akuntansi
2. Pengalaman 5 (lima) tahun dalam pengelolaan keuangan lembaga non profit baik secagai Akuntan atau Manajer Keuangan.
3. Menguasai program komputer : MS Word, MS Excel, MS Power Point dan berpengalaman dengan program Quickbooks.
4. Kemampuan organisasi yang tinggi
5. Kemampuan untuk bekerja dengan lingkungan yang dinamis.
6. Kemampuan untuk melakukan multitasking secara efisien dan teliti terhadap detil.
7. Kemampuan komunikasi verbal dan tertulis yang tinggi.
8. Pengetahuan dan pengalaman mengelola keuangan dari lembaga-lembaga internasional akan menjadi nilai tambah

Tugas Manajer Keuangan :
Bertanggung jawab terhadap perencanaan, pelaksanaan, pengendalian, pelaporan kegiatan lembaga dalam aspek keuangan. Menyusun SoP-SoP keuangan serta organisasi kerja di dalam bagian keuangan.
1. Menetapkan struktur keuangan organsasi.
2. Menetapkan kebutuhan keuangan lembaga sekarang dan akan datang dan rencana menutupinya (termasuk rencana jangka pendek, menengah dan panjang)

Melakukan pengelolaan dana kegiatan secara efisien
Mengendalikan dan menyusun sistem keuangan yang dapat mencegah terjadinya penyimpangan.
Menyusun laporan keuangan secara berkala
Melakukan evaluasi kinerja staf keuangan.

Dalam melaksanakan pekerjaannya Manajer Keuangan berkoordinasi dengan pimpinan-pimpinan kegiatan, Manajer Komunikasi, Manajer Administrasi& Kantor serta bertanggungjawab kepada Direktur Eksekutif.
Pelamar diminta untuk mengirimkan surat lamaran, CV terbaru yang disertai dengan 2 (dua) nama yang dapat memberikan rekomendasi dari tempat kerja sebelumnya. Surat lamaran dikirimkan melalui email ke : akatiga@indo.net.id dengan subject email : (Lamaran) Manajer Keuangan selambat-lambatnya tanggal 15 Maret 2013. Hanya kandidat yang lolos untuk seleksi berikutnya yang akan dihubungi.

STAF ADMINISTRASI KEPEGAWAIAN

Kualifikasi yang dibutuhkan:
1. D3 Administrasi Kepegawaian pengalaman 3 (tiga) tahun di bidang HRD. S1 Psikologi lebih disukai.
2. Menguasai program komputer minimal : MS Word, Ms. Excell
3. Mengetahui dan memahami peraturan-peraturan ketenagakerjaan dan mekanisme asuransi kesehatan (Jamsostek).
4. Mau bekerja keras, teliti dan rajin serta mempu menjaga rahasia.

Tugas Staf Administrasi Kepegawaian :

Bertanggung jawab memastikan aspek administrasi dari pengelolaan SDM berjalan dengan baik, diantaranya meliputi :
1. Membuat dan menyusun Surat Perjanjian Kerjasama dengan staf, lembaga mitra, pihak ketiga (editor, penerjemah, layout, percetakan)
2. Melakukan pengajuan honor staf dan pihak ketiga sesuai dengan tanggal dan jumlah yang tertera dalam Surat Perjanjian kerjasama.
3. Melakukan penghitungan cuti, uang makan dan entri data absensi.
4. Melakukan pendokumentasian data-data berkaitan dengan Surat Perjanjian Kerjasama, Hasil Evalusi, SoP dan Surat Keputusan.
5. Melakukan penghitungan gaji bulanan, kompensasi dan lembur
6. Melakukan pengurusan dokumen perjalanan staf AKATIGA dan tamu dari luar negeri
7. Melakukan pendaftaran, mutasi staf dan pemberhentian daftar staf kepada pihak JAMSOSTEK.

Dalam melaksanakan pekerjaannya, staf Administrasi Kepegawaian berkoordinasi dengan Manajer Administrasi dan Kantor serta bertanggung jawab terhadap Direktur Eksekutif.

Pelamar diminta untuk mengirimkan surat lamaran, CV terbaru yang disertai dengan 2 (dua) nama yang dapat memberikan rekomendasi dari tempat kerja sebelumnya. Surat lamaran dikirimkan melalui email ke : akatiga@indo.net.id dengan subject email : (Lamaran) Staf Administrasi Kepegawaian selambat-lambatnya tanggal 15 Maret 2013. Hanya kandidat yang lolos untuk seleksi berikutnya yang akan dihubungi.

No comments:

Post a Comment